Senin, 17 Mei 2021

Cara Mendapatkan Uang Dari Tiktok



TikTok adalah sebuah aplikasi sharing video yang sedang naik daun di dunia, tak terkecuali di Indonesia. Penggemarnya pun tidak mengenal usia, baik muda maupun tua.

Pada awal kemunculannya, video sharing buatan perusahaan China ini, Baytedance,  sempat dicemooh sebagai aplikasi alay.

Di Indonesia sendiri, aplikasi ini pernah diblokir oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika karena dianggap memiliki konten negatif dan meresahkan masyarakat.

Namun, TikTok kini sudah menjadi salah satu aplikasi media sosial raksasa di dunia, yang menyaingi Facebook, Twitter dan Instagram.

TikTok juga bisa menjadi wahana untuk mencari uang. Seperti aplikasi medsos lain, TikTok juga bisa menghasilkan pundi-pundi uang bagi pemakainya.

Berikut ini merupakan beberapa cara untuk mendapatkan uang di TikTok yang dikutip dari Forbes :

1. Membuat merek

Merek bisa membuat anda dikenal dengan mudah. Merek di sini maksudnya yaitu tentang jatidiri anda. Di bidang marketing atau pemasaran, merek yang berkesan adalah dasar dari bisnis yang menghasilkan uang.

Sebagaimana akun Instagram dan Youtube yang bisa bisa menghasilkan uang bagi sebagian orang, buatlah akun tiktok yang mengenalkan jatidiri anda.

Tentukan dari awal mengenai video anda, bertemakan humor, travelling, atau tentang perjalanan mencicipi kuliner makanan.

2. Unggah konten yang menarik bagi banyak orang

Seperti semua platform di media sosial, anda harus bisa membuat konten sebagus mungkin. Konten yang menarik akan mudah menarik pengikut. Konten harus segar, menarik, unik, dan diperbarui dalam jangka waktu tertentu.

3. Perbanyak follower

Dapatkan follower sebanyak mungkin. Untuk menarik banyak follower sangat tergantung dengan kualitas konten atau faktor yang lain, seperti mendapatkan momen bertepatan dengan viralnya video yang diunggah.

Cara terbaik dalam mendapatkan pengikut yaitu dengan cara memahami apa yang ingin dilihat pasar target anda, dan mengunggah konten berkualitas kepada mereka secara berkelanjutan.

4. Mencari sumber uang

Jika akun TikTok anda sudah populer dan mempunyai banyak follower, maka uang bisa datang dengan mudah. Berikut ini merupakan beberapa sumber dalam mendapatkan uang dari TikTok setelah akun bisa dimonetisasi.

1. Sebagai influencer.

Seperti media sosial lain, influencer TikTok bisa mempromosikan produk, merek, atau layanan suatu perusahaan dengan harapan agar bisa meningkatkan penjualan.

2. Membuat konten berbayar

Pengguna TikTok yang memiliki banyak follower bisa membuat program khusus atau video khusus yang disponsori oleh pihak lain. 

Seperti Loren Grey, pengguna TikTok yang memiliki jumlah pengikut mencapai 45 juta orang mendapatkan kesepakatan dengan Revlon untuk membuat konten perusahaan kosmetik dengan nilai 2,6 juta dollar AS.

3. Meluncurkan musik

Selama TikTok naik daun, banyak artis pendatang baru yang mulai dikenal berkat kepopulerannya di TikTok. Indonesia pernah memunculkan sosok Bowo Alpenliebe alias Prabowo Mondardo sebagai artis TikTok pertama di Indonesia.

Selain itu, banyak musik yang laku keras di pasaran setelah dipopulerkan di TikTok. Musik-musik tersebut tentu menghasilkan pundi uang yang tak sedikit.

4. Konsultan TikTok

TikTok merupakan platform sosial yang relatif baru. Orang akan rela membayar uang untuk mempekerjakan anda sebagai konsultan untuk membantu mereka dalam membuat strategi, membangun merek, dan meningkatkan pengikut mereka.

Itulah beberapa cara dalam mendapatkan uang dari tiktok, terima kasih telah berkunjung ke blog saya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar