Jumat, 21 Mei 2021

Palestina Menang Takbir Berkumandang



Tagar 'Palestina menang' kini tengah menjadi trending topik pembicaraan di twitter Indonesia. Hal ini terjadi setelah diumumkannya gencatan senjata antara Israel dan Hamas.

Kesepakatan antara Hamas dan Israel terwujud dalam bentuk gencatan senjata yang akan berlaku mulai hari Jumat (21/5) pukul 02.00 waktu setempat. Mesir menjadi negara penengah dalam memantau terlaksananya gencatan senjata tersebut.

Pada pukul 12.10 WIB, sekitar 8.080 tweet membahas topik tersebut, bahkan jumlahnya terus bertambah.

Ada banyak akun Twitter yang membagikan berbagai foto serta video terkait kondisi masjid Al-Aqsa setelah pengumuman gencatan senjata. Rasa syukur dan haru juga banyak disampaikan para warganet Twitter dari akun-akun mereka saat menyambut kemenangan Palestina.

Tagar Palestina menang akhirnya menguat setelah salah seorang anggota senior biro politik Hamas di jalur Gaza mengklaim kemenangan di hadapan ribuan warga Palestina yang turun ke jalan di Gaza guna merayakan kemenangan.

Teriakan takbir memenuhi ruas-ruas jalan di Gaza. Sementara itu klakson mobil riuh bersahutan sambil para pengemudi melambaikan bendera dari jendela mobil.

Selain itu, masjid-masjid dengan pengeras suara menyerukan 'kemenangan yang dicapai perlawanan atas pendudukan selama pertempuran Pedang Yerusalem'.

Sekedar informasi, jumlah kematian mencapai 232 dari pihak Palestina sejak 10 Mei lalu. Sementara itu, dari pihak Israel ada 12 warganya tewas akibat rentetan serangan roket Hamas dari Gaza.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar