Apa yang teman - teman rasakan bila mendengar kata senjata pemusnah massal? Ya, senjata ini merupakan senjata yang paling mematikan dalam sejarah peradaban manusia.
Senjata pemusnah massal (SPM) yang dalam bahasa Inggris disebut sebagai Weapons of mass destruction/WMD) merupakan senjata yang dirancang untuk membunuh manusia dalam skala besar yang biasanya menargetkan masyarakat awam dan personel militer. Beberapa tipe SPM dianggap memiliki dampak psikologis daripada kegunaan secara militer.
Walaupun senjata ini diutarakan pada sekitaran tahun 1937 untuk menggambarkan suatu pengeboman udara oleh bom peledak konvensional dalam jumlah besar, namun kini tipe senjata ini yang digolongkan ke dalam kelas tersebut diberikan istilah senjata NBK (nubika) atau senjata ABK. Berikut ini adalah penggolongan dari senjata ABK :
1. Senjata nuklir (termasuk senjata radiologikal)
2. Senjata biologi
3. Senjata kimia
4. Bahan peledak
Salah satu senjata pemusnah massal jenis nuklir selama ini telah digunakan sebanyak dua kali dalam peperangan, yaitu oleh Amerika Serikat saat mengebom kota Hiroshima dan Nagasaki pada Perang Dunia II. Untuk saat ini, terdapat 9 negara di seluruh dunia, yang secara “resmi” memiliki senjata pemusnah massal. Di antaranya adalah Amerika Serikat, Rusia, Inggris Raya, Prancis, Cina, Israel, India, Pakistan, dan Korea Utara.
(Baca juga : suka dan duka kerja di tambang)
Itulah pengertian mengenai senjata pemusnah massal, terima kasih telah berkunjung ke blog saya, semoga artikel ini bisa bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar