Minggu, 22 November 2020

Asal Usul Taliban



Semenjak Afganistan diselimuti oleh peperangan yang berkepanjangan, munculah sebuah gerakan yang sudah merasa jengah dengan kondisi tersebut. Gerakan itu dikenal sebagai gerakan Taliban, lalu pertanyaannya siapakah Taliban itu?

Taliban berasal dari kata Thalib (Arab) yang berarti murid atau pelajar. Taliban adalah kelompok militan Islam yang menguasai hampir seluruh Afghanistan. Taliban dibentuk pada September 1994 di Pakistan utara setelah pasukan Soviet menarik diri dari Afghanistan. Gerakan ini awalnya didominasi oleh Pashtun. Tujuan perjuangan Taliban di daerah pemukiman Pashtun yang tersebar di Pakistan dan Afghanistan adalah untuk memulihkan perdamaian dan keamanan berdasarkan Syariah Islam.

(Baca juga : pertempuran Surabaya)

Kelompok ini mendapat pengakuan diplomatik dari tiga negara: Uni Emirat Arab, Pakistan dan Arab Saudi, serta pemerintah Republik Chechnya Ichkeria, yang tidak diakui dunia.

Pengaruh Taliban pada orang-orang Afghanistan

Rakyat Afghanistan, bosan dengan mujahidin yang saling berperang setelah Uni Soviet meninggalkan Afghanistan, menyambut baik kemunculan Taliban. Popularitas Taliban juga meningkat sejalan dengan keberhasilan pemberantasan korupsi dan penegakan hukum serta pembangunan jalan di daerah aman untuk meningkatkan perdagangan. Dari wilayah Afghanistan Barat Daya, Taliban kemudian meningkatkan pengaruhnya dengan cepat. Pada tahun 1998, Taliban telah menguasai hampir 90% dari seluruh wilayah Afghanistan.

Suku Pashtun mempelopori kemunculan taliban.

Mayoritas Pashtun mendiami Pakistan dan Afghanistan. Daerah berpenghuni lainnya adalah Azad Kashmir dan Karachi di Pakistan. Sebagian besar suku ini bermigrasi dan menjadi buruh di Jazirah Arab. Mayoritas Pashtun adalah Muslim Sunni.

(Baca juga : sejarah piagam Jakarta 1945)

Terima kasih telah berkunjung ke blog saya, semoga informasi mengenai Taliban ini bisa bermanfaat bagi pembaca.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar